Selain pertanyaan udah pendadaran atau belum biasanya mereka pada nanya-nanya syarat-syarat apa saja yang perlu dipersiapkan untuk pendadaran.. untuk pendadaran biasanya ada 3 syarat yang harus dipenuhi oleh seorang calon dadar.. pertama syarat adminitrasi, kedua syarat jasmani, ketiga syarat Rohani.. kayak seleksi capres yak? Apa.. tidak? Oh ya memang tidak.
Syarat Administrasi, merupakan segala sesesuatu yang berhubungan dengan admin dan trasi. Ane gak tahu kenapa dinamakan syarat admin-is-trasi, yang pasti saat mengurus syarat ini kita akan berhadapan dengan admin (petugas) dan kita bakal menghasilkan banyak trasi (daki), gimana gak banyak daki, biasanya untuk mengurus syarat ini kita harus bolak-balik kesana kemari. Sebagai gambaran berikut adalah syarat administrasi yang harus dipenuhi saat pendadaran di fakultas geografi Universitas Gadjah Mada.
- Surat Permohonan Ujian ke Dekan: surat ini intinya mohon ke pak dosen agar kita diperbolehkan ikut pendadaran.
- Lembar Persetujuan Ujian Skripsi: ini penting banget, ibaratnya ini adalah golden tiketnya pendadaran, lembar ini berisi tanda tangan dosen pembimbing yang menyatakan skripsi siap diuji.
- Menyerahkan Skripsi Sebanyak Anggota Tim Penguji: disesuaikan dengan dosen pembimbing dan penguji, biasanya adalah jumlah dosen pembimbing + 2 dosen penguji.. paham gak? Enggak? Oke lanjut
- Menyerahkan Pas Foto Terbaru (4X6) 2 Lembar: Foto Formal, pake jas biar lebih ganteng. close up/ setengah badan, pandangan menghadap kedepan bukan kesamping apalagi ke belakang.. pastikan fotonya di fotoin sama tukang foto, bukan foto selfi, apalagi selfi sanustika ntar dikira mau dangdutan..
- Transkrip Nilai yang sudah dicek: Maksudnya adalah transkrip yang udah diperiksa oleh bidang akademik, apakah kita sudah menyelesaikan semua mata kuliah wajib atau belum. Kalau di FGE UGM biasanya memakan waktu satu minggu, kalau mau cepet bisa cuma satu jam tapi harus pinter ngelobi petugas akademik. Kemampuan melobi ini penting, karena setelah lulus kita juga bakal banyak berhadapn dengan kepentingan ini, misalnya melobi calon mertua.. ahahah
- Menunjukkan Kartu Mahasiswa yang Berlaku: buat antisipasi biar gak ribet KTMnya di Fotocopy aja, meskipun diketerangannya jelas-jelas Cuma diminta untuk ditunjukan kemaren pas ane daftar diminta untuk difotocopy. ya terkadag begitulah birokrasi kita
- Foto copy Ijazah SMA: Jika kita tidak punya stock fotocopy dokumen ini, segera telefon orang rumah dan minta difotocopykan trus dikirim pake paket dokumen super kilat. Sekedar info Kantor Pos sekarang udah ada layanan kirim dokumen sehari sampai (tapi terbatas hanya antar kota besar)
- Surat Perbaikan Komprehensif/ Puas Kompre: nah ini adalah surat keterangan bahwa kita udah memperbaiki proposal penelitian, surat ini rawan hilang karena Cuma selembar. Kalo sudah hilang buruan minta dibuatkan lagi ke kaprodi. Eh bukan dibuatkan, tapi kita buat sendiri trus minta ditanda-tangani kaprodi termasuk juga tanda tangan dosen pembimbing dan penguji saat sidang proposal
- TOEFL (Pengganti Mata Kuliah Bahasa Inggris): Harus TOEFL yang dikeluarkan oleh instansi UGM, pake yang murah aja TEOFL Like di PPB (Pusat Pelatihan Bahasa) Rp.75 rb, di FIB Rp.65 rb. Skor minimal TOEFL 400. Segera dipersiapkan biasanya di PPB hanya menyelanggarakan test satu bulan 2 kali
- Sertifikat Pelatihan Pembelajar Sukses Skill (Untuk angkatan 2008 & Seterusnya): Apa? Hilang lagi? Duh dek, segera buat surat keterangan kehilangan di kepolisian. Ada biaya gak mas? Ada dek biasanya untuk administrasi, berapa? Seikhlasnya aja.. maksudnya mas? Biasanya Rp.5000 aja.-Ya begitulah kepolisian kita-. Surat tersebut dilampirkan dengan surat keterangan kehilangan yang kita bikin sendiri dan ditandatangani Wadek Bid.Kemahasiswaan lengkapi juga dengan materai 6000. surat yang udah ditandatangain tersebut nantinya ikut dikumpulkan sebagai pengganti sertifikat Pembelajar Sukses skill.
- Mengajukan Dosen Penguji ke Ketua Prodi/ Sekretariat Jurusan: ane bingung jelasinnya ntar download formatya aja yak.
- Mengumpulkan Naskah Publikasi yang Sudah Disetujui Dosen Pembimbing Skripsi: ini apalagi mas? Ya naskah publikasi (Jurnal atau ringkasan skripsi yang kita buat). Formatnya ane lupa. Chek aja di www.Lib.geo.ugm.ac.id ingatnya jumlahnya sama kayak jumlah naskah skripsi (jumlah dosen pembimbing + 2 dosen penguji)
- Menyerahkan Materai (6000) 1 lembar: ini buat apa mas? Ntar kamu juga tahu, udah turutin aja.
- Aktif pada Semester Terakhir: berarti perlu bikin surat keterangan aktif kuliah? | gak perlu, gak usah bikin surat begituan, nanti otomatis di chek oleh bidang akademik.
Oke kawan-kawan dan adek-adeku
yang baik hatinya, demikian adalah syarat administrasi yang perlu dipersiapkan jika
ingin didadar.. selengkapnya dokumen bisa di download pada tautan berikut . biasanya jarak antara pendaftaran dan jadwal pendadaran adalah 2 minggu.
jika dalam 2 minggu jadwal belum keluar segera hubungi pihak akademik..
Nah kemudian,
bagaimana gambaran mengenai sidang skripsi, selengkapnya bisa di baca tautan berikut ini.. semoga sukses kawan..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar