Kamis, 09 Februari 2017

PARE, AKHIRNYA DATANG…


Pare, adalah sebuah Kecamatan di Kabupaten Kediri Jawa Timur yang umum terkenal sebagai kampung Inggris. Di kampung ini terdapat mungkin ratusan lembaga kursus, ratusan tempat kost dan camp (asrama) serta ribuan pemuda-pemudi dari penjuru Indonesia yang ingin memperdalam bahasa inggris sambil jalan-jalan, atau jalan-jalan sambil belajar bahasa inggris.

Pertama kali mendengar pare adalah ketika akhir kelas 3 SMA. Kalau tidak salah justru dari Ustad Mustholih, seorang ustad di pesantren yang mengajar Shorof (Morfologi bahasa Arab). Waktu itu beliau menyarankan bahwa jika ingin belajar bahasa inggris  bisa ke pare. Sebuah kampung bahasa inggris di Kediri Jawa Timur yang bahkan penjual cilok-nya ngomong pake bahasa inggris.

Rasa penasaran akan kampung pare masih terbawa  bahkan ketika kuliah. Dalam sebuah rencana hidup yang saya buat pada taun 2012, saya cantumkan dimana belajar bahasa inggris di pare adalah salah satu langkah yang harus saya tempuh untuk menggapai cita dan cinta (episode ini akan ditulis kemudian).

Sekian tahun berlalu, ternyata barulah pada tahun 2017 rencana tersebut baru dapat dijalankan. Dan ternyata pare bukanlah kampung inggris yang saya bayangkan pada tahun 2005 dimana semua warganya bahkan penjual cilok berkomunikasi dalam bahasa inggris. Namun tidak mengurangi kesan saya akan betapa kampung ini memang istimewa.

Di pare kita mempunyai banyak sekali pilihan untuk mengambil kursusan bahasa inggris dengan fokus pembelajaran yang sangat beragam. Mau TOEFL, IELTS, Grammar, speaking, pronounciation, dan lain-lain dengaan harga yang sangat beragam pula. Selain kursusannya,  tempat tinggalnya juga sangat beragam mau pilih kost atau camp (asrama). Perbedaan kost dan camp adalah kost lebih bebas dalam artian tidak ada kewajiban berbahasa inggris sedangkan jika memilih camp maka ada kewajiban harus berbahasa inggris selama berada di lingkungan camp.  Akan tetapi tingkat kedisiplinan camp juga berbeda-beda dan tentunnya beragam pula harganya.

Masih banyak yang pengin ditulis di hari pertama ini. Namun tampaknya perjalanan ke pare ini cukup melelahkan . Petualangan di pare memang baru akan dimulai. Semoga memang menjadi  salah satu jalan menuju cita-cita dan mungkin “cinta”.

#Di Sudut kamar, Zeal Camp





Tidak ada komentar:

Posting Komentar